Ramping dan Sehat dengan Liposuction

Jumat, 01 Maret 2024

RSPI Facebook linkRSPI twitter linkRSPI Linkedin link
RSPI link

Banyak usaha yang dilakukan untuk mencapai tubuh indah, salah satunya dengan sedot lemak (liposuction).

Ramping dan Sehat dengan Liposuction

Sedot lemak merupakan usaha untuk mencapai bentuk tubuh yang indah, bukan usaha menguruskan badan. Teknik sedot lemak dapat dilakukan untuk mengurangi deposit lemak di daerah: paha, pinggul, bokong, perut, pinggang, lengan atas, punggung, bagian dalam lutut, daerah dada, pipi, leher, dan betis.


Dalam beberapa kasus, tindakan sedot lemak saja tidak cukup, masih diperlukan tindakan operasi bedah plastik lainnya, seperti tarik muka (face lift), reduksi payudara, atau tummy tuck.


Tindakan operasi tambahan diperlukan karena kondisi kulit yang sudah kendur dan usia yang sudah lebih tua, sehingga kekencangan kulit setelah sedot lemak tidak mungkin dicapai. Karena itu, konsultasi sebelum dilakukan tindakan sedot lemak sangat penting.


Seperti yang telah disebutkan sedot lemak bukan suatu pengobatan untuk obesitas/kegemukan, menghilangkan selulit, tonjolan kulit yang sering tampak pada paha, pinggul, bokong, atau kulit yang menggantung atau kendur.


Tindakan sedot lemak biasanya dilakukan dengan pembiusan umum, dapat juga dengan pembiusan lokal tergantung penilaian dokter saat konsultasi.


Persiapan yang perlu kita lakukan sebelum melakukan tindakan sedot lemak adalah memeriksakan kondisi kesehatan kita, berhenti merokok, dan memberikan keterangan lengkap pada dokter apakah kita dalam pengobatan tertentu atau tidak.


Lamanya suatu tindakan sedot lemak tergantung dari luas daerah yang akan dioperasi, banyaknya volume lemak yang disedot dan apakah disertai prosedur operasi plastik lainnya atau tidak. Setelah tindakan, dianjurkan memakai korset untuk jangka waktu tertentu.


Setelah tindakan sedot lemak, diperlukan perawatan rumah sakit atau rawat jalan, tergantung dari volume lemak yang disedot. Jika volumen lemak yang diambil dalam jumlah yang kecil biasanya dapat bekerja kembali dalam 3-5 hari, tetapi volume yang lebih besar memerlukan istirahat lebih lama 7-10 hari.


Hasil sedot lemak akan tampak memuaskan dengan persiapan dan perawatan yang baik dari kita sendiri, hasil yang maksimal akan tampak dalam waktu 3 bulan.

Klinik ABC (Aesthetic Clinic & Breast Center) RS Pondok Indah, memberikan pelayanan bedah plastik sedot lemak dengan prosedur operasi bedah plastik lainnya jika diperlukan.


Berkonsultasilah lebih dahulu sebelum memutuskan untuk dilakukan suatu tindakan bedah plastik dan yakini bahwa Anda sudah mendapat informasi yang benar dan jelas.