Upacara HUT 65 RI

Kamis, 07 Maret 2024

RSPI Facebook linkRSPI twitter linkRSPI Linkedin link
RSPI link

Dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 65, RS Pondok Indah Group menyelenggarakan upacara bendera bersama yang dihadiri oleh pihak manajemen, para dokter, perawat, dan karyawan RS Pondok Indah Group

Upacara HUT 65 RI

Walaupun dilaksanakan pada bulan suci Ramadhan, pelaksanaan peringatan HUT RI ke 65 di Taman Puspita RS Pondok Indah - Jakarta Selatan belangsung dengan khidmat dan tertib.

Sebagaimana pada tahun-tahun sebelumnya, upacara kali ini juga diwarnai dengan prosesi pengibaran bendera Merah Putih oleh tim security yang bertugas sebagai Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra). Bertindak sebagai inspektur upacara yakni Dr. Hermansyur Kartowisastro.Sp.B,KBD.

“Saya harap tradisi ini dapat diikuti oleh seluruh karyawan RS Pondok Indah-Jakarta Selatan dan RS Puri Indah sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh pahlawan negara,” ungkap Dr. Hermansyur dalam pidatonya.